Sabtu, 05 Mei 2012

Doraemon

Doraemon adalah serial tv jepang yang menceritakan tentang robot kucing dari masa depan yang datang ke masa lalu untuk menjaga tuannya. doraemon pertama kali di rilis berbentuk sebuah komik karya fujiko f fujio. Komik ini sangat amat laris sehingga oleh tokyo animasi diciptakan sebagai sebuah serial tv. Doraemon bercerita tentang sebuah keluarga kecil, ayah, ibu dan seorang anak laki-laki bernama nobita yang hidup biasa di kota tokyo. Tiba-tiba datang sebuah robot kucing dari laci meja belajar nobita yang ternyata dikirimkan oleh nobita di masa depan untuk membantu dirinya di masa kini, kucing itu bernama doraemon. Doraemon merupakan sebuah robot kucing yang unik, mempunyai perlengkapan yang canggih sehingga dapat membuatkan nobita dalam segala hal.
Nobita merupakan siswa kelas 5 dari sebuah sekolah di Tokyo. Seperti halnya anak sekolah nobita mempunyai teman dan juga anak-anak yang sering mengganggunya. Nobita menyukai siswi teman sekelasnya yaitu shizuka. Yang ternyata shizuka lebih menyukai deki sugi siswa terpintar di kelasnya. Anak juga teman-teman yang sering mengerjai nobita seperti giant dan suneo. Giant merupakan anak dari seorang pemilik toko yang terkenal besar dan kasar. Giant selalu berteman dengan suneo yang kaya raya yang selalu dituruti perintahnya. Disinilah guna doraemon bagi nobita. Doraemon biasanya diminta pertolongan oleh nobita untuk membalas kejahilan suneo dan giant atau mencari perhatian dari shizuka.
    Film ini dibuat sangat imajinatif sehingga penonton dibuat tidak bosan dalam film ini. Di indonesia serial tv doraemon sudah ada sejak tahun 1990. Tetapi hingga kini peminat doraemon masih sangat cukup tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar